Wednesday, May 22, 2013

Pentingnya pendidikan karakter sejak dini





akhir-akhir ini kita sering melihat tayangan berita tentang aksi para geng motor yang suka membuat onar dan meresahkan masyarakat di berbagai daerah.

 Yang baru terjadi adalah di daerah pekanbaru geng motor itu yang di ketuahi oleh klewang nama kelompok mereka adalah XTC, yang sudah berhasil di bekuk oleh aparat.
Klewang pemimpin geng motor mempunyai banyak anggota yang di dominasi kalangan pelajar remaja. Pihak aparat juga berhasil 
menangkap anggota geng motor perempuan, para perempuan tersebut bahkan masih berstatus pelajar.
Semakin banyak anggota geng motor yang meresahkan warga, karena aksi para anggota geng motor yang brutal,anarkis,kejam dan tidak berprilaku seperti manusia. Ada juga geng motor yang tidak berlaku seperti para anggota XTC, malah geng motor tersebut sering mengadakan bakti sosial dan perbuatan positif lainnya. 
Tapi semakin banyaknya aksi geng motor yang negatif membuat citra geng motor terkesan semua hal yang di lakukan tidak baik di tiru, pentingnya mendidik anak sejak dini dengan pembentukan karakter anak yang mengajarkan mana yang baik dan mana yang buruk serta membekali anak dengan ilmu-ilmu agama dan mengajarkan norma-norma kebaikan.
Pembekalan sejak dini lebih baik, di karenakan para anak sudah terbiasa melakukan hal-hal yang baik dan bisa memilah mana yang baik dan mana yang tidak baik dan para orang tua pastinya akan bangga karena anak-anak mereka bisa menjadi pribadi yang berguna bagi bangsa.

0 comments:

Post a Comment